PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN ADMINISTRASI INFRASTRUKTUR JARINGAN BAGI SISWA SMK NEGERI 7 SURABAYA

Angga Saputra - [ http://orcid.org/0000-0002-1825-0097 ]
Meini Sondang Sumbawati
Euis Ismayati


DOI: https://doi.org/10.29100/jipi.v9i3.6102

Abstract


Teknologi pendidikan adalah proses yang kompleks dan terpadu yang melibatkan manusia, prosedur, ide, peralatan, dan organisasi untuk menganalisis masalah, mencari jalan pemecahan, melaksanakan, mengevaluasi, dan mengelola pemecahan masalah yang menyangkut semua aspek belajar manusia. Penelitian ini bertujuan untuk  Menganalisis validitas media video pembelajaran, menganalisis kepraktisan  media  video pembelajaran pada mata pelajaran administrasi  infrastruktur Jaringan dan menganalisis efektivitas penggunaan media video pembelajaran pada mata pelajaran Administrasi Infrastruktur Jaringan   Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D). Subjek penelitian adalah siswa SMK N 7 Surabaya kelas XI yang berjumlah 32 siswa. Pada penelitian ini menggunakan  pengembangan ADDIE Analysis (Analisis), Design (Rancangan), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), Evaluation (Evaluasi). Desain penelitian yang digunakan adalah One Shot Case Study Posstest menggunakan satu kelas.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kualitas video pembelajaran berdasarkan aspek kevalidan termasuk dalam kategori sangat valid.  Hasil validasi kelyakan media mendapatkan rata-rata persentase sebesar 86,3%, Kualitas video pembelajaran berdasarkan aspek kepraktisan termasuk dalam kategori sangat praktis. Hal ini ditunjukkan oleh perolehan skor hasil respon siswa sebesar 88% dan rata-rata hasil belajar siswa setelah menggunakan video pembelajaran bebrbasis project based learning adalah 83,60 dan dapat dijelaskan sebagai berikut : dengan rata-rata hasil belajar akhir siswa lebih besar dari KKM, sehingga media pembelajaran ini dinyatakan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran.

Keywords


ADDIE, PjBL, Video Pembelajaran

Full Text:

PDF

Article Metrics :

References


Branch, R. M. (2009). Instructional Design-The ADDIE Approach. New York: Springer.

Chairunnisa, R. O., & Juliarti, W. (2022). Asuhan Kebidanan Pada Bayi Baru Lahir Normal di PMB Hasna Dewi Pekanbaru Tahun 2021. Jurnal Kebidanan Terkini (Current Midwifery Journal), 2(1), 23-28.

Hernandez, R. M. (2017). Impact of ICT on Education : Challenges and Perspectives. PropósitosRepresentaciones,5(1),325–347.

Patmanthara, S. 2015. Pembelajaran Berbantuan Komputer. Jember: Cerdas Ulet Kreatif.

Ridha Yoni Astika, Bambang Sri Anggoro, & Siska Andriani. (2020). Pengembangan Video Media Pembelajaran Matematika Dengan Ban-tuan Powtoon. Jurnal Pemikiran Dan Penelitian Pendidikan Matematika (JP3M), 2(2), 85–96. https://doi.org/10.36765/jp3m.v2i2.29

Sadiman, A.S. (2010). Media Pendidikan: pengertian, pengembangan, dan pemanfaatannya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Darwis, Rudi Saprudin, dkk. 2018. “Pengembangan Desa Wisata Melalui Konsep Community Based on Tourism”. Vol.2 No.3

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suniasih, N. W. 2019. Pengembangan Bahan Ajar Neurosains Bermuatan Pendidikan Karakter dengan Model Inkuiri. Mimbar Ilmu. 24(3), 417-429

Waryanto, Nur Hadi. (2008). Multimedia Interaktif dalam Pembelajaran. Makalah disampaikan pada kegiatan Diklat Guru SMK Muham-madiyah 3 Klaten. Online

Yaumi dan Ibrahim. 2013. “Pembelajaran Berbasis Kecerdasan Jamak”. Jakarta: Prenadamedia Group

E. E. Reber, R. L. Michell, and C. J. Carter, “Oxygen absorption in the earth’s atmosphere,” Aerospace Corp., LosAngeles, CA, Tech. Rep. TR-0200