Analisis Kepuasan Pengguna Layanan GoFood pada Aplikasi Gojek Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction di Kota Salatiga

Netiva Hidayah
Adi Nugroho


DOI: https://doi.org/10.29100/jipi.v9i4.5509

Abstract


Dengan kemajuan teknologi di era digital, layanan masyarakat telah berubah karena aplikasi berbasis mobile menjadi lebih mudah diakses. Sebagai bagian dari ekosistem Gojek, GoFood adalah perusahaan pesan antar makanan terkemuka di Indonesia. Kualitas layanan yang lebih baik sangat penting dalam per-saingan yang semakin ketat, yang dapat diukur melalui kepuasan pengguna. Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang komponen yang memengaruhi kepuasan pengguna aplikasi ini, penelitian ini meneliti pengalaman pengguna GoFood di Kota Salatiga dengan menggunakan metode EUCS dan mengintegrasikan variabel Perceived of Usefulness dari metode TAM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel konten, ketepatan, format, kemudahan penggunaan, waktu, dan kepuasan pengguna memiliki hubungan yang signifikan satu sama lain. Penelitian ini menyoroti pentingnya penyesuaian strategi berdasarkan lokasi spesifik seperti Kota Salatiga untuk meningkatkan pengalaman pengguna. Implikasi temuan ini diarahkan pada upaya pengembangan pendekatan yang lebih tepat sasaran guna meningkatkan kepuasan pengguna aplikasi, khususnya GoFood, dalam konteks lokal.

Keywords


GoFood; EUCS; Perceived of Usefulness; User Satisfaction

Full Text:

PDF

Article Metrics :

References


Annur, C. M. (2022). Survei: Layanan GoFood Dinilai Unggul dari GrabFood dan ShopeeFood. Databoks. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/06/16/survei-layanan-gofood-dinilai-unggul-dari-grabfood-dan-shopeefood

Kembangkan UMKM, Pemkot Salatiga Gandeng Gofood - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. (n.d.). Retrieved October 23, 2023, from https://jatengprov.go.id/beritadaerah/kembangkan-umkm-pemkot-salatiga-gandeng-gofood/

Istianah, E., & Yustanti, W. (2022). Analisis Kepuasan Pengguna pada Aplikasi Jenius dengan Menggunakan Metode EUCS (End-User Computing Satisfaction) berdasarkan Perspektif Pengguna. Journal of Emerging Information Systems and Business Intelligence, 3(4), 36–44. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/JEISBI/article/view/47882

Salsabila, N. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi Maxim dengan Menggunakan Metode End-user Computing Satisfaction (EUCS)ANALISIS KEPUASAN PENGGUNA APLIKASI MAXIM DENGAN MENGGUNAKAN MODEL END-USER COMPUTING SATISFACTION (EUCS). UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Putra, R. D., & Prehanto, D. R. (2021). analisis kepuasan pengguna aplikasi flip.id menggunakan metode TAM dan EUCS. Journal of Emerging Information Systems and Business Intelligence (JEISBI), 2(4), 8.

Hartatik, S. R., & Budihartanti, C. (2020). Analisis Kepuasan Pengguna Terhadap Penerapan Aplikasi Go-jek Dengan Menggunakan Metode TAM. PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset Dan Observasi Sistem Komputer, 7(1). https://doi.org/10.30656/prosisko.v7i1.1653

Evitria, D., Utamajaya, J. N., & Hermawansyah, A. (2022). Analisis Kepuasan Pengguna Terhadap Penerapan Aplikasi Layanan GOFOOD Menggunakan Metode PIECES Framework. JURIKOM (Jurnal Riset Komputer), 9(3), 522–527. https://doi.org/10.30865/jurikom.v9i3.4100

Chusen, A., Royhan Advani, M., Chantika, L., Muhammad, A. S. N., & Faadihilah, F. (2022). Analisis Pengukuran Kepuasan Pengguna Aplikasi Gojek Di Surabaya Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction (EUCS). Prosiding Seminar Nasional Teknologi Dan Sistem Informasi (SITASI). http://sitasi.upnjatim.ac.id/%7C120

Megawaty, & Ariningsih, L. (2022). Pengukuran Kepuasan Pengguna GRAB di Palembang Menggunakan Metode End-User Computing Satisfaction (EUCS). Jurnal Bumigora Information Technology (BITe), 4(2), 193–204. https://doi.org/10.30812/bite.v4i2.2383

Aprilia, N., & Sanjaya, M. R. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Terhadap Layanan Gofood Menggunakan Metode End User Compu-ting Satisfaction. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 5(1), 511–520. https://doi.org/10.32736/sisfokom.v12i1.1575

Natalea, D. I., & Christiani, L. (2019). Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna dalam Pemanfaatan Aplikasi Perpustakaan Digital Kabupat-en Wonosobo. Ilmu Perpustakaan, 8(2), 112–120.

Setiawan, H., & Novita, D. (2021). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi KAI Access Sebagai Media Pemesanan Tiket Kereta Api Menggunakan Metode EUCS. Jurnal Teknologi Sistem Informasi, 2(2), 162–175. https://doi.org/10.35957/jtsi.v2i2.1375