ANALISIS PENERAPAN MEDIA KARTU BERGAMBAR PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V SDN 1 GONDOSULI

YENI FARIDHA WATI


DOI: https://doi.org/10.29100/jpsd.v5i1.1536

Abstract


Penelitian penerapan media kartu bergambar ini dilatar belakangi oleh penerapan media kartu bergambar di SDN 1 Gondosuli sering dilaksanakan oleh guru pada mata pelajaran IPS dengan prosentase 50% materi dalam satu tahun ajaran dengan hasil perolehan nilai minimal 76 sampai 81 dengan rata-rata nilai 78 diatas KKM. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan media kartu bergambar pada mata pelajaran IPS kelas V SDN 1 Gondosuli. Metode penelitian ini adalah penelitian Kualitatif Deskriptif pendekatan fenomenologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru sering menerapkan media kartu bergambar pada mata pelajaran IPS karna keterkaitan materi dengan media yang mempermudah proses penerapan sehingga tidak menggunakan variasi media lain dalam pembelajaran IPS, Pencapaian penerapan media kartu bergambar sudah sesuai dengan standart penerapan media pada umumnya namun pada penerapan media kartu bergambar disini terdapat kelebihan pada saat proses penerapannya. Antusias siswa yang tinggi membuat pencapaian penerapan media kartu bergambar ini sesuai perencanaan dan tujuan pembelajaran.

Keywords


Mata Pelajaran IPS; Media Kartu Bergambar; Penerapan Media

Article Metrics :