Pelatihan “Daily English Expression”Bagi Calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) di PT. Hanaco Sukses Desa Ngrendeng Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung
Abstract
Abstrak
Tulungagung merupakan salah satu daerah di Propinsi Jawa Timur yang menyumbang Tenaga Kerja Indonesia (TKW) terbesar. Tenaga kerja indonesia juga penyumbang devisa negara terbayak pula. Sebelum berangkat keluar negeri untuk bekerja, mereka akan di didik keterampilan guna menjadi tenaga kerja yang profesional dan berkualitas. Salah satunya adalah dengan dibekali kemampuan berbahasa asing yakni bahasa inggris. Untuk membekali mereka berbahasa asing, calon TKW yang berada di PT. Hanaco Sukses di Desa Ngrendeng Kecamatan Gondang ini akan diberikan pelatihan yaitu pembelajaran Daily English Expression. Daily English Expression adalah ungkapan-ungkapan bahasa inggris yang secara umum digunakan dalam bercakap-cakap sehari-hari. Hal ini sangat penting karena dapat menunjang aktifitas para calon tenaga kerja tersebut dalam berkomunikasi setiap hari dengan majikan atau orang disekitarnya ketika sudah bekerja di luar negeri. Tujuan utama pelatihan ini adalah mengatasi masalah kurangnya pengetahuan dan ketrampilan pera calon tenaga kerja tersebut dalam mengaplikasikan Daily English Expression (DEE). Luaran yng diharapakan adalah draf handbook untuk pembelajaran Daily English Expression khusus untuk para calon TKW.
Kata Kunci: English Expression, TKW