Pendidikan Kewirausahaan Melalui Pelatihan Produksi Tahu Dan Kerupuk Okara Bagi Ibu Rumah Tangga Desa Bendiljati Kulon Kabupaten Tulungagung

Agus Eko Sujianto


DOI: https://doi.org/10.29100/j-adimas.v6i1.680

Abstract


ABSTRAK

Tujuan pelatihan pada program pengabdian kepada mayarakat ini yaitu:  untuk memberikan pemahaman kognitif dan afektif mengenai kewirausahaan bagi ibu rumah tangga dan untuk memberikan pemahaman psikomotorik tentang cara memproduksi tahu dan kerupuk Okara bagi ibu rumah tangga. Metode program pengabdian kepada masyarakat diadopsi dari metode yang dikembangkan oleh Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat LP2M UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yaitu model pengabdian kepada masyarakat oleh dosen berbasis kemitraan dengan desa. Sedangkan bentuk kegiatannya yaitu pembelajaran kepada masyarakat tentang produksi tahu dan pemanfaat limbah padat tahu menjadi kerupuk Okara. Hasil pengabdian: ibu rumah tangga memiliki pengetahuan dan berpartisipasi aktif dalam pelatihan serta ibu rumah tangga memiliki keterampilan dalam mempproduksi tahu dan memanfaatkan limbah padat menjadi produk bernilai ekonomi dalam bentuk kerupuk Okara.

 

Kata-kata Kunci: Ekonomi Produktif, Kewirausahaan, Pendidikan


Article Metrics :

References


Antonites, AJ and Vuuren, JJ van. 2014. Inducing Entrepreneurial Creativity, Innovation and Opportunity-Finding Skills. South African Journal of Economics and Management Sciences. Vol. 8 No. 3. pg. 257.Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulungagung. 2017. Kabupaten Tulungagung Dalam Angka 2017.Coyle, Mary. 2016. Model Baru Kemitraan Universitas-Masyarakat untuk Perguruan Tinggi di Indonesia. Jakarta: Kementerian Agama Republik Indonesia.Eko Sujianto, Agus; Suryanto, Tulus, "Income differences, trade and Institutions: empirical evidence form low and middle-income countries", Business and Economic Horizons, Vol.14, Issue2, pp.217-228. DOI: http://dx.doi.org/10.15208/beh.2018.17 Hissrich, Robert D. and Peters, Michael P., 2002. Entrepreneurship. New York; TheMCGraw Hill.Ngugi, John Karanja; Gakure, R. W.; Waithaka, Simon Maina; Kiwara, Agnes Nyambura. 2013. Application of Shaperos Model in Explaining Entrepreneurial Intentions Among University Students in Kenya, International Journal of Business and Social Research. Vol. 2, No. 4. pg. 125-148.Nieuwenhuizen, C. and Groenewald, D. 2008. Entrepreneurs' Learning Preferences: A Guide for Entrepreneurship Education. Acta Commercii. Vol. 8 No. 1. pg 128-144