PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS QUESTION PROMPT SCAFFOLDING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS ILMIAH DAN HASIL BELAJAR SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN IPA

Farah Dina Dzurroh El Widad
Supeno Supeno
Ulin Nuha


DOI: https://doi.org/10.29100/.v5i2.4184

Abstract


Penelitian ini berfokus pada pengembangan LKPD berbasis question prompt scaffolding pada materi sistem pernapasan manusia di tingkat SMP/MTs untuk meningkatkan keterampilan menulis ilmiah dan hasil belajar siswa. Secara umum, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui validitas, kepraktisan, dan keefektifan LKPD yang dikembangkan. Metode yang digunakan yaitu model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahapan, diantaranya Analyze (menganalisis), Design (mendesain), Develop (mengembangkan), Implement (mengimplementasikan), dan Evaluate (mengevaluasi). Subjek uji produk penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII MTsN 1 Jember. Hasil penelitian diantaranya: 1) rata-rata persentase validasi LKPD sebesar 86.17% yang termasuk dalam kriteria valid dan layak digunakan dalam pembelajaran IPA; 2) rata-rata persentase kepraktisan LKPD sebesar 96.52% yang tergolong dalam kriteria sangat praktis dan pembelajaran dengan LKPD yang dikembangkan sangat terlaksana; 3) uji keefektifan membuktikan bahwa LKPD berbasis question prompt scaffolding dapat meningkatkan keterampilan menulis ilmiah dengan peningkatan skor N-gain pada setiap pertemuan; 4) uji keefektifan membuktikan bahwa LKPD berbasis question prompt scaffolding dapat meningkatkan hasil belajar siswa dengan skor N-gain sebesar 0.81 yang termasuk dalam kriteria tinggi.


Keywords


LKPD; question prompt scaffolding; menulis ilmiah

Article Metrics :

References


Akbar, S. (2013). Instrumen Perangkat Pembelajaran. Bandung: Remaja Rosdakarya Offset Online. Diakses Pada Tanggal 27.

Branch, R. M. (2009). Instructional design: The ADDIE approach (Vol. 722). Springer.

Budiati, H. (2018). Ekspedisi Oase Untuk Meningkatkan Kerja Sama, Pengetahuan, dan Scientific Writing Skills Mata Pelajaran IPA. Jurnal Penelitian Kebijakan Pendidikan, 11(2), 34–47.

Dispriyani, N., Ramli, M., Nurmiyati, N., dan Sumarjiyana, T. (2015). Meningkatkan Scientific Writing Skill Siswa pada Pembelajaran Biologi Kelas X MIA 7 SMA N 4 Surakarta Menggunakan Guided Inquiry Learning Dipadu Reading Assignment. Bioedukasi: Jurnal Pendidikan Biologi, 8(2), 19.

https://doi.org/10.20961/bioedukasi-uns.v8i2.3864

Faurisiawati, M., Supeno, S., dan Suparti, S. (2022). Keterampilan Menulis Laporan Praktikum Siswa SD dalam Pembelajaran IPA Menggunakan Model Project-Based Learning. Edukatif : Jurnal Ilmu Pendidikan, 4(4), 5903–5911. https://doi.org/10.31004/edukatif.v4i4.3314

Gusmardin, Y., Bektiarso, S., & Wicaksono, I. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Guided Inquiry Disertai Scaffolding Prompting Questioning terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa pada Materi Gerak Lurus di SMA. Jurnal Pembelajaran Fisika, 8(2), 93–100.

Hake, R. R. (1998). Interactive-Engagement Versus Traditional Methods: A Six-Thousand-Student Survey of Mechanics Test Data for Introductory Physics Courses. American Journal of Physics, 66(1), 64–74.

Hidayah, K. A. N., Ardhi, M. W., dan Pujiati, P. (2019). Penerapan Scaffolding Berbasis Mind Mapping Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Al Firdaus pada Materi Sistem Ekskresi. Prosiding Seminar Nasional SIMBIOSIS, 4.

Jannah, E. M., Nuraini, L., & Ulum, M. B. (2021). Analisis Scientific Writing Skills Mahasiswa Pada Praktikum Fisika Kelistrikan. Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika, 12(1), 29–36. https://doi.org/10.26877/jp2f.v12i1.7800

Jannah, M. (2012). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berorientasi Nilai Karakter Melalui Inkuiri Terbimbing Materi Cahaya pada Siswa Kelas VIII Sekolah Menengah Pertama. Journal of Innovative Science Education, 1(1).

Putra, G. Y. M. A., & Agustiana, I. G. A. T. (2021). E-LKPD Materi Pecahan dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar. Mimbar PGSD Undiksha, 9(2), 220–228.

Rahman, I. N., Hidayat, S., & Hakim, L. (2020). Pengembangan LKPD Berbasis Pembelajaran Kontekstual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar. JTPP (Jurnal Teknologi Pendidikan dan Pembelajaran):Edutech and Intructional Research Journal, 7(1).

Safitri, E. M., Maulidinia, I. F., Zuniari, N. I., Amaliyah, T., Wildan, S., & Supeno, S. (2022). Keterampilan Komunikasi Siswa Sekolah Dasar dalam Pembelajaran IPA Berbasis Laboratorium Alam tentang Biopori.

Setiawan, D., Hartati, T., & Sopandi, W. (2019). Kemampuan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas 5 Sekolah Dasar Melalui Model Read, Answer, Disscuss, Explain, and Create: RADEC. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 4(1), 1–16.

Setiawan, H. R., Rakhmadi, A. J., & Raisal, A. Y. (2021). Pengembangan Media Ajar Lubang Hitam Menggunakan Model Pengembangan Addie. Jurnal Kumparan Fisika, 4(2), 112–119. https://doi.org/10.33369/jkf.4.2.112-119

Shaleha, U., Hairida, H., & Melati, H. A. (2020). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Elektronik (E-LKPD) Pembelajaran Proyek Berbasis Literasi Sains Pada Materi Pencemaran Lingkungan. EduChem, 1(1).

Siang, J. L., Salenussa, B. J. M., Sudrajat, Y., Khasanah, U., & Artikel, I. (2020). Jurnal Teknologi Pendidikan Pengaruh Model Pembelajaran dan Kemampuan Berpikir Kreatif. Jurnal Teknologi Pendidikan, 22(1), 40–52.

Suharsimi, A. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta, 134.

Supeno, S., & Maryani, M. (2019). Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Inkuiri Disertai Scaffolding Prompting Question untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Ilmiah Siswa pada Pembelajaran Fisika di SMA. Fkip E-Proceeding, 3(2), 101–106.

Suprayogi, S., Pranoto, B. E., Budiman, A., Maulana, B., & Swastika, G. B. (2021). Pengembangan Keterampilan Menulis Siswa SMAN 1 Semaka Melalui Web Sekolah. Madaniya, 2(3), 283–294. https://doi.org/10.53696/27214834.92