PENGARUH SARANA DAN PRA SARANA BELAJAR DALAM MENUNJANG KEGIATAN KEWIRAUSAHAAN (Studi Terhadap Siswa Kelas XI SMK PGRI 1 Tulungagung)

Sri Wulan Yanuari


DOI: https://doi.org/10.29100/insp.v11i19.277

Abstract


Objek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK PGRI 1 Tulungagung Semester Gasal Tahun Pelajaran 2014/2015, sedangkan materi yang dibahas dalam penelitian ini adalah sarana dan prasarana belajar. Hasil analisis data kuantitatif menggunakan regresi berganda. berdasarkan hasil penelitian didapatkan dan setelah diadakan analisis regresi berganda diperoleh rhitung (X1) sebesar 0,624 sehingga terdapat hubungan parsial antara sarana belajar terhadap kegiatan kewirausahaan dan rhitung (X2) sebesar 0,503, sehingga terdapat hubungan parsial antara prasarana belajar terhadap kegiatan kewirausahaan. Sedangkan thitung (X1) sebesar 5,361 sehingga terdapat pengaruh parsial antara sarana belajar terhadap kegiatan kewirausahaan dan thitung (X2) sebesar 3,010 sehingga terdapat pengaruh parsial antara parasarana belajar terhadap kegiatan kewirausahaan. Sedangkan Fhitung sebesar 22,918 sehingga berpengaruh secara simultan tingkat sarana dan prasarana belajar dalam menunjang kegiatan kewirausahaan dan kontribusi efektif dari kedua variabel sarana dan prasarana tersebut sebesar 37% terhadap kegiatan kewirausahaan dan sisanya sebesar 63% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Sehingga sesuai dengan pembahasan analisis data yang diperoleh dapat diambil kesimpulan bahwa ada pengaruh secara parsial maupun simultan antara sarana dan prasarana belajar dalam menunjang kegiatan kewirausahaan pada siswa kelas XI SMK PGRI 1 Tulungagung dan variabel yang paling dominan yang mempengaruhi kegiatan kewirausahaan adalah sarana.

Full Text:

PDF

Article Metrics :